Jejakinvestigasi.id | Subang - AKBP Sumarni memang sosok yang beda dari yang lain. Sebagai Kapolres Subang, AKBP Sumarni berhasil mendekatkan diri dengan masyarakat Kabupaten Subang.
Satu dari sekian cara yang dilakukan AKBP Sumarni untuk mendekatkan diri dengan masyarakat adalah menyebarkan nomor HP atau WA pribadi kepada masyarakat.
Masyarakat bisa dengan mudah untuk dapat nomor HP pribadi AKBP Sumarni, baik secara langsung ataupun melalui media sosial Instagram Polres Subang.
AKBP Sumarni setiap kegiatan selalu menyampaikan nomor HP pribadinya 081383990086 kepada masyarakat.
Masyarakat pun sangat mudah untuk menghubungi AKBP Sumarni untuk menyampaikan berbagai macam keluhan, baik soal hukum, sosial maupun Kamtibmas.
Menurut AKBP Sumarni, nomor HP pribadi disebar kepada masyarakat secara langsung ataupun melalui media sosial sudah menjadi kebiasaannya sejak dulu.
"Kebiasaan ini saya lanjutkan saat menjabat Kapolres Subang," ucap AKBP Sumarni saat berada di kantornya, Jumat (31/03/2023).
Masyarakat, lanjutnya, sengaja supaya bisa menghubunginya melalui nomor HP pribadi agar tidak ada jarak antara masyarakat Kabupaten Subang dengan dirinya.
"Selain mendekatkan saya dengan masyarakat, juga bisa dapat informasi dari masyarakat, sehingga jika terjadi sesuatu bisa bertindak cepat," ucap AKBP Sumarni.
Mantan penyidik KPK tersebut mengakui dari penyebaran nomor HP pribadi tersebut sangat bermanfaat bagi dirinya karena banyak informasi yang masuk kepadanya.
"Saya berupaya merespons cepat setiap pesan dan telepon dari masyarakat, kecuali sedang sibuk atau tidur. Mudah-mudahan yang saya lakukan bermanfaat juga buat masyarakat Kabupaten Subang," ujarnya.
Pernyataan AKBP Sumarni ini salah satunya dibenarkan Neng Ratih, gadis cantik yang menjabat Kepala Sekolah SMK Triyasa Ciater tersebut, mengaku punya nomor pribadi AKBP Sumarni, dan mudah saat menghubungi AKBP Sumarni.
"Masyarakat biasa pun punya no bu Kapolres, kalau menghubungi beliau pasti dibales. Jadi tidak ada jarak antara warga dengan beliau," ucapnya.
Saya juga pernah meminta beliau, untuk hadir di sekolah guna memberikan motivasi atau sharing pengalaman untuk menyemangati para siswa-siswi di sekolah SMK Triyasa.
"Alhamdulillah, beliau langsung respon, walapun hujan deras dan lokasi sekolah di tempat terpencil dan perbukitan, akses jalan pun terjal penuh jurang, beliau dengan senang hati datang mengunjungi sekolah kami," katanya
"Bu Sumarni sosok wanita hebat, suka blusukan bantu warga, dan datang ke sekolah-sekolah memberikan motivasi dan sharing pengalaman kepada siswa agar tak putus asa dan semangat belajar demi menggapai sukses di masa depan," imbuhnya
Untuk itu, ia mengaku sangat bangga dengan sosok AKBP Sumarni.
Subang sangat bangga punya bu Kapolres yang koopratif dan menanggapi keluhan masyarakat," ucapnya. (*)
Liputan:
Kepala Biro Subang
(Novian Maulana/Obet)